METRO24JAM.ID – Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam sebuah aksi unjuk rasa mendatangi kantor DPD Gerindra di Jalan Sudirman Medan, Rabu (10/9/225). Aksi ini menuntut DPD Gerindra Sumatera Utara untuk memecat H Ajie Karim, anggota DPRD Sumatera Utara dari Fraksi Partai Gerindra, setelah video dirinya yang tengah berjoget di tempat hiburan malam dan bagi-bagi uang viral.
Pimpinan Aksi Bagus Permadi mendesak Gerindra untuk menindak tegas perilaku Ajie Karim yang dinilai tidak mencerminkan etika dan moral sebagai wakil rakyat. Dalam pernyataan resmi yang disampaikan kepada DPD Gerindra Sumut, mahasiswa mengungkapkan kekecewaan atas video yang viral pada 31 Agustus 2025 tersebut.
Dalam video itu, Ajie Karim terlihat berjoget dan menikmati minuman beralkohol di sebuah kelab malam, padahal saat itu sedang terjadi unjuk rasa besar-besaran di Sumatera Utara.
“Peristiwa tersebut menimbulkan gejolak keresahan di tengah masyarakat dan mahasiswa yang mencederai kepercayaan terhadap Partai Gerindra khususnya,” ucapnya.
Belum tuntas kasus video dugemnya viral, perilaku memalukan Ajie Karim kembali menuai sorotan. Kali ini, Ajie Karim terlihat flexing dengan melempar lembaran uang Rp100 ribu di depan seorang wanita. Duh! (hidayat ahmad)